Pertamina mencari individu-individu berbakat dan berpotensi yang mampu mencerminkan tata nilai perusahaan untuk menjadi bagian dari tim yang mengakselerasi pencapaian visi Pertamina: menjadi perusahaan migas nasional kelas dunia. Kembangkanlah ide, kreativitas dan inovasi anda sebagai solusi dalam rangka peningkatan kualitas operasional sampai dengan pengembangan bisnis. Temukan berbagai pekerjaan dan tugas yang menantang dan berbagai pilihan tempat bekerja. Anda akan bekerja sama dengan rekan kerja dari berbagai latar belakang pendidikan, profesi dan budaya. Temukan pengalaman berharga dan rasakan bagaimana semua hal tersebut dapat mengembangkan kemampuan dan kompetensi anda.
Bergabunglah bersama kami untuk membangun perusahaan migas nasional kelas dunia!!
OFFICER HRISC
(Jakarta Raya)
Tugas dan Tanggung Jawab
* Menyusun materi komunikasi Fungsi SDM
* Melaksanakan komunikasi kebijakan-kebijakan fungsi SDM
* Mengelola informasi-informasi Fungsi SDM dan menyampaikannya ke seluruh pekerja melalui fasilitas komunikasi intranet perusahaan (SDM Online)
* Mengelola Contact Centre SDM
* Mengelola HR Event
* Bekerjasama dengan fungsi terkait dalam pelaksanaan survey untuk keperluan Fungsi SDM
Persyaratan
* Pendidikan S1 Ilmu Komunikasi
* Mampu menyusun materi komunikasi
* Mampu mengelola informasi dan menyebarkannya melalui media komunikasi yang tersedia
* Mampu mengelola kegiatan-kegiatan yang melibatkan peserta dalam jumlah banyak
* Mampu bekerja sama dengan orang lain
* Mampu berbahasa Inggris aktif
* Mampu mengoperasikan Microsoft Office
* Berpengalaman dalam mengelola komunikasi internal perusahaan minimal 2 (dua) tahun
PT PERTAMINA (PERSERO) hanya mengundang pelamar terbaik untuk mengikuti seleksi. Keputusan untuk memanggil pelamar dan penentuan hasil seleksi merupakan hak dari PT PERTAMINA (PERSERO), serta tidak dapat diganggu gugat. Dalam proses seleksi, PT PERTAMINA (PERSERO) tidak melayani surat menyurat dan tidak memungut biaya apapun (hati-hati dengan penipuan!).
KLIK DISINI
Selasa, 01 Juni 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar